25 April 2012

DUNIA KERJA

Lama juga nich gak ngeblog :D
Jadi bingung mau ngeblog apaan,
Ya saya cuma mau share aja pengalaman baru yang saya dapat, yaitu pengalaman di dunia kerja.
pasti bagi yang sudah kerja sudah tau rasanya, dan bagi yang belum bekerja bisa menambah pengalaman dengan membaca tulisan saya ini :D

Dalam duni kerja kita akan ditemukan dengan berbagai orang yang berbeda fikiran dengan kita
  • Anda akan  bertemu dengan yang namanya pemimpin di tempat kerja kita
  • Anda akan bertemu dengan rekan kerja yang baik dan yang tidak baik dengan kita
  • Anda akan dihadapkan dengan pekerjaan yang mungkin menurut Anda susah, dan bisa juga menurut Anda gampang
  • Anda akan dihapkan dengan berbagai persoalan, entah dari atasan, rekan kerja atau dari diri Anda sendiri yang sengaja atau tidak sengaja membuat kesalah.
Beberapa hal diatas adalah kejadian umum yang sering dijumpai di dunia kerja, nah bagi Anda yang baru aja memasuki duni kerja sebagai pengalaman saya, jangan terlalu percaya dengan rekan kerja Anda kalo Anda belum tau benar bagaimana sifat dan pola fikir rekan-rekan kerja Anda,
karena kenapa ? karena bisa saja rekan-rekan kerja Anda cuman mau memanfaatkan Anda sebagai anggota baru yang masih belum tau tentang politik didalam tempat kerja Anda.
Bisa aja Anda sebagai pendatang baru ditempat kerja Anda bisa jadi sebagai kacung di oleh rekan-rekan kerja anda.
Didalam area kerja saya juga sarankan janganlah terlalu individual, karena tidak semua tugas dari atasan kita merupakan tugas individu, jadi Anda dengan rekan-rekan Anda harus menjalin hubungan yang baik, hormati rekan-rekan kerja Anda yang sudah lebih dulu kerja disana.
Karena dari sikap itulah rekan-rekan kerja anda akan menghargai Anda, dan mungkin mereka dengan sendirinya akan menawarkan bantuan terhadap Anda.
Kecemburuan sosial, yaa hal ini sangat sepele, tapi sangat mengganggu terhadap prestasi dan daya kerja Anda, sebagai contoh, ada seorang rekan kerja Anda yang lebih dekat dengan atasan Anda, sedangkan dia adalah pendatang baru, yang lebih muda dan pengalamannya jauh dari Anda.
Pasti rasanya menjengkelkan, tapi sabar dulu, sebelum Anda emosi dan males bekerja, coba Anda berfikir positif dulu, koreksi dirisendiri dulu, apa yang kurang dari Anda, dan apa yang lebih dari rekan Anda itu ?
nah kalo misalkan rekan Anda itu kinerjanya lebih dari Anda ya Anda harus tau diri dulu, dan kalo memang Anda juga pengen deket dengan atasan Anda, Anda harus bisa meningkatkan kualitas kerja anda, misalnya datang ketempat kerja tepat waktu, mengerjakan tugas tepat waktu, memberikan ide yang gemilang untuk memajukan kualitas tempat kerja Anda, atasan mana yang tidak suka mempunya pekerja yang seperti itu ?

Yang penting intinya bersyukur dan bertawakal dan lakukan apa yang harus anda lakukan, jangan terlalu memikirkan orang lain disekitar anda, jika menurut Anda benar, dan tidak menyalahi aturan ditempat kerja kita, kenapa tidak ?

kayaknya sekian dulu pengalaman saya, semoga bermanfaat bagi Anda yang baru memasuki dunia kerja

keep your smile :)